Santri Dea Malela Menelusuri Jejak Peradaban Mesir Kuno di Piramida Giza dan Patung Sphinx
Hari kedua rangkaian Edutrip 2025, para santri Pondok
Modern Internasional (PMI) Dea Malela melaksanakan kunjungan edukatif ke Piramida
Giza dan Patung Sphinx, dua situs bersejarah yang menjadi ikon peradaban Mesir
Kuno dan termasuk dalam tujuh keajaiban dunia. Kompleks Piramida Giza merupakan
satu-satunya dari tujuh keajaiban dunia kuno yang masih berdiri hingga kini.
Kompleks ini terdiri dari tiga piramida utama yaitu Khufu (Cheops), Khafre
(Chephren), dan Menkaure, serta Patung Sphinx yang megah.
Piramida ini dibangun dengan jutaan balok batu kapur raksasa
yang beratnya mencapai 80 ton. Tak jauh dari piramida, terdapat Patung Sphinx yang
berbentuk tubuh singa dengan kepala manusia. Patung ini dipercaya menggambarkan
wajah Firaun Khafre. Patung ini memiliki Panjang sekitar 73 meter dan tinggi 20
meter yang menjadikannya salah satu monument patung terbesar di dunia kuno. Di
bawah bimbingan kakak pembimbing PCIM Kairo, para santri mendapatkan penjelasan
langsung mengenai sejarah berdirinya Piramida Giza yang merupakan makam megah
bagi para Firaun yang menjadi simbol kekuatan dan kecanggihan arsitektur pada
zamannya.
Selama kunjungan, santri terlihat antusias dan mencatat
setiap informasi yang disampaikan, serta menunjukkan rasa ingin tahu yang
tinggi terhadap keajaiban peradaban kuno ini. Tak hanya belajar sejarah, para
peserta juga berkesempatan merasakan pengalaman unik menaiki unta di sekitar
kawasan piramida. Suasana kunjungan dipenuhi keceriaan dan tawa, menggambarkan
semangat belajar dan kebersamaan. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan
rasa kagum terhadap peradaban manusia masa lampau sekaligus memperkuat motivasi
untuk terus mencari ilmu di berbagai bidang.
PMI Dea Malela
Leave your thought here
Your email address will not be published. Required fields are marked *